Widget HTML #1

10 Ide Peluang Usaha Bisnis untuk Mahasiswa dan Anak Muda

Bisnis untuk Mahasiswa dan Anak Muda
Bisnis untuk Mahasiswa dan Anak Muda

Ide Peluang Usaha Bisnis untuk Mahasiswa dan Anak Muda. Pada masa mudah sudah memiliki usaha yang menghasilkan, merupakan kebahagiaaan tersendiri yang bisa di rasakan. Apalagi bisnis yang dirintis sejak awal sudah bisah menghasilkan, merupakan suatu hal yang keren.

Orang tua pasti akan merasa bangga jika mempunyai seorang anak yang aktif, kreatif dan produktif. Tetunya akan mendapat nilai lebih di mata teman-teman, orang-orang terdekat dan juga dilinkungannya.

Masa yang paling produktif untuk memulai berkarya dan merintis sebuah bisnis atau usaha adalah dimasa muda (mahasiswa), supaya tidak menyesal dimasa tua nanti. Alasan mengapa seseorang perlu memulai bisnis atau usaha sejak masih muda (mahasiswa), serta beberapa peluang bisnis di masa muda.

Baca juga: Tips dan Ide Bisnis Rumahan, Ini Dia 10 Kunci Suksesnya

Alasan Mahasiswa perlu memulai bisnis?

Pada jaman sekarang seorang mahasiswa memang sangat penting untuk mengenal dan memulai sebuah bisnis. Ada kata pepatah mengatakan ‘Siapa Cepat Dia Dapat’ ya memulai bisnis lebih awal bisa memungkinkan sukses lebih cepat, dibandingkan yang memulai bisnis setelah tidak menjadi mahasiswa.

Dalam rentang umur 18-25 itu adalah usia aktif seorang mahasiswa, jadi jika sudah memulai bisnis pada usia tersebut maka akan lebih unggul dibandingkan yang memulai bisnis diusia 30an keatas.

Factor keuntungan dan manfaat jika memulai bisnis lebih awal:

1. Dari Segi Usia (umur)

Factor usia (umur) dalam hal ini sangat berpengaru, itu disebabkan jika dalam berbisnis mengalami masalah (misalnya rugi), tikan akan terlalu berpengaruh. Ini disebabkan seorang mahasiswa belum memiliki banyak tanggungan (anak, istri, dll).

2. Dari Segi Produktifitas

Tidak bisa dipungkiri anak muda memiliki produktifitas kerja yang tinggi. Hal ini disebabkan anak muda masih memiliki badan yang bugar dan tenaga yang masih fit. Jika dalam menjalankan bisnis yang membutuhkan tenaga ekstra, maka masih sangat mampu untuk dijalaninya.

Berbeda jika memulai bisnis pada usia yang sudah lanjut. Bisnis yang membutuhkan tenaga ekstra yang membutuhkan otot contohnya usaha air isi ulang, usaha tabung gas, dll.

Ada juga yang bisnis tidak membutuhkan otot tetapi membutuhkan konsentrasi pikiran contonya penulis blogger, desain grafis, youtubeer, dll. Bagi seorang mahasiswa yang masih muda dan memiliki semangat tinggi, aktif gesit dan kreatif, saya yakin akan bisa untuk menjalankan semua itu.

3. Dari Segi Semangat

Dalam hal semangat, tentunya mahasiswa harusnya memiliki semangat yang mengelora. Ia donk…. Masa anak mudah ko lembeeek. Semangat tinggi inila yang akan membawa seseorang menjadi sukses, jika di jaga terusmenerus. Pantang menyerah..!!

Sukses menjalankan bisnis di usia yang masih mudah itu merupakan sebuah prestasi yang patut di banggakan dalam segi kemandirian. Pada masa muda sudah sukses dalam memulai bisnis, tentunya secara alami akan melatih kemandirian. Kebutuhan biaya kuliah yang besar sudah tidak menjadi permasalahan yang serius, jika bisnisnya dikelola dengan benar. Dalam hal inilah kemandirian seorang wahasiswa jika sudah memiliki bisnis akan muncul.

Ide Bisnis Cocok untuk Mahasiswa

Di astas sudah dijelaskan bayak sekali manfaat yng bisa diambil jika memulai bisnis dari masih muda. Pertanyanya jenis bisnis apa yang cocok untuk seorang mahasiswa?

Banyak sekali bisnis yang bisa dijalankan oleh seorang mahasiswa. Tetapi yang perlu diingat! Dalam menjalankan sebuah bisnis untuk bisa sukses syaratnya adalah harus sungguh-sungguh, tekun, kerja keras, dan pantang menyerah. Jika hal tersebut dilakukan dengan benar saya yakin untuk meraih kesuksesan tidaklah sulit. Dan yang terahir adalah berDo’a.

Baca Juga : Bisnis Mainan Anak SD yang Untung Besar Sepanjang Masa

Beberapa peluang bisnis untuk mahasiswa

1. Penulis Lepas (Freelance Writing)

Menjadi seorang penulis lepas itu adalah salah satunya. Karena menulis bisa dilakukan kapan saja saat ada waktu luang, untuk mengisi kekosongan waktu saat tidak ada jam kuliah.

Bagaimana caranya?

Untuk mengerjakan pekerjaan sebagai seorang penulis untuk saat ini sudah sudah tidak bingun, menulis bisa dikerjakan dimana saja dan kapan saja di sela-sela waktu luang. Semua itu sudah didukung dengan semartphone.

Jaman sekarang di smartphone sudah tertanam fitur dan aplikasi yang bisa digunakan untuk menyimpan catatan-catatan penting. Yang bisa membantu ketika kondisinya masih diluar rumah, dan nantinya bisa diomptimalkan di rumah. Freelance writing ini tentunya bisa menjadi sumber penghasilan tambahan, bahkan hasil dari freelance ini selain untuk uang saku juga bisa digunakan untuk membiayai kuliah.

Sehingga bisa meringankan beban orang tua. Yang pasti Anda akan memiliki kebanggaan tersendiri ketika sudah bisa membiayai kuliah sendiri, bahkan Anda bisa menyisihkannya untuk dikasihkan orang tua. Menjadi freelance writing juga bisa menambah wawasan Anda terus berkembang dan bertambah, ini menjadi sisi lain keuntungan Anda menjadi Freelance Writing. Hal ini akan terjadi secara alami.

Apa sebanya?

Yang sudah pasti semua hal tentu belum Anda ketahui dan kusai, ketika mendapat order tulisan yang mungkin materinya belum dikuasi, tentunya Anda akan mencari info di internet. Anda pasti akan mempelajari isi materinya, mencari inti materinya dan menyerap pokok pembahasanya. Ketika semua sudah dipahami kemudian Anda akan menulinya dengan gaya Anda sendiri.

Dan taukah Anda? Dalam proses mempelajari sebuah materi untuk dijadikan karya Anda, tanpa disadari Anda sudah belajar (dalam bidang materi itu) secara otodidak. Disitulah salah satu keuntungan yang bisa di dapat dari seorang freelance writing.

Bisa dibayangkan jika sudah mengerjakan beratus karya bahkan mungkin ribuan karya, berapa kali materi yang di pelajari dan di serap ilmunya….?. tidak mengherankan jika seorang penulis yang berpengalaman rata-rata orangya cerdas-cerdas.

2. Jualan Pulsa Elektrik

Menjual pulsa elektrik juga salah satu peluang bisnis yang bisa dicoba oleh seorang mahasiswa. Dalam bisnis ini tidak separti Dropshipper yang hampir tidak membutuhkan modal sedikitpun, bisnis ini memerlukan modal walaupun modalnya kecil tergantung dari kemampuan masing-masing.

Meskipun begitu sangat cocok dijalankan oleh sorang mahasiswa, biasanya seorang mahasiswa memiliki banyak teman yang rata-rata memiliki smarthope semua yang membutuhkan pulsa.

Tips untuk suksen dalam menjalankan bisnis pulsa elektrik:

Pemilihan distributor yang berkualitas (dalam pengiriman cepat alias tidak lelet dan berteletele)

Alasanya?

Biasanya seorang pembeli akan memfonis sebuah konter jika pulsa yang dibeli masuknya terlalu lama, bahkan pembeli akan berpaling ke konterlain yang dalam pengirimanya lebih cepat. Betul tidak….? Gak usah jauh-jauh contonya saya sendiri (penulis) jika pulsa yang dibeli tidak masuk-masuk akan merasa gondok, bahkan akan beralih ke konter lain yang pengirimanya lebih cepat. Biasanya alasan orang membeli pulsa karena kehabisan pulsa, itu sudah pasti hehehe,,,,,. Ditambah seseorang memlei pulsa karena dia sedang membutuhkan untuk menghubungi orang yang mungkin itu sangat darurat.

Menetapka harga ekonomis (bisa dibilang murah) tetapi harus realistis

Yang menjadi pertanyaan,, “ apa magsudnya harus ‘realistis’,,?”

Jadi magsudnya begini: pada tahap awal dalam membangun sebuah usaha jualan pulsa yang di perlukan adalah pelanggan (konsumen) untuk membeli pulsa yang Anda jual, untuk menjaring pelanggan Anda harus menjual pulsa yang cukup murah tetapi harus ‘realistis’, dalam artian Anda harus memperhitungkan biaya modal, biaya onkos trnsportasi menuju distributor, biaya maintenance jika terjadi kesalahan, dll.

Semua itu haris diperhitungkan terlebih dahulu, baru Anda bisa menetapkan harga jual, jika bisa menetapakan harga jual yang lebih murah dari pesaing ‘kenapa tidak,,,,?

Intinya jangan sampai terjadi kerugian karena Anda tidak teliti dalam menghitung margin. Biasanya keuntungan dalam berjualan pulsa elektrik dalam sekali transaksi berkisar 500-1500. Keuntungan sedikit jika sehari bisa bertransaksi sampai 100 transaksi Anda bisa menghitung sendiri hasilnya.

Baca Juga : Peluang Usaha di Desa: Bisnis Sembako Modal 7 Jutaan

Namun dalam menjalankan bisnis ini juga memiliki resiko dalam hal pembayaranya. Apalagi yang membeli adalah teman sendiri, tidak jarang teman sendiri agak susah dalam pembayaran pelunasan. Hehehe,,,,

3. Menjual Kemampuan (Skill) Lewat Internet

‘Era Online’ Bisa untuk menyebut pada masa sekarang ini, kenapa? Disebabkan di era sekarang orang tidak bisa lepas dari internet, apalagi seorang mahasiswa. Anda bisa memanfaatkan dunia online untuk menawarkan skill yang Anda miliki untuk Anda jual.

Contonya: Anda memiliki kemampuan dalam bidang desain grafis, programming, menulis, motifasi, dll bisa Anda tawarkan di internet.

Pasarkan keahlian Anda di media sosial dengan memperkenalkan keahlian anda terlebihdahulu. Dan bisa menambahkan hasil hasil karya sendiri yang memungkinkan orang-orang bisa mengenal Anda lebih jauh soal keahlian yang Anda miliki.

4. Les Privat di Rumah

Yang dilakukan seorang mahasiswa setiap hari tentunya tidak lain adalah belajar dan belajar. Yang sudah pasti dalam hal menyerap ilmu pelajaran pasti lebih cepat dari pada yang sudah lulus kuliah. Supaya ilmunya tidak mubazir, Anda bisa memberikan les privat kepada murid-murid sekolah yang ada disekitar lingkungan Anda tinggal. Jika Anda kuliah dijurusan perguruan itu sangat bagus untuk mencoba membuka les privat.

Bisnis ini tentunya sangat berpeluang, dan Anda bisa memulainya dengan membukan dirumah terlebih dahulu.

Untuk memulai supaya tetangga atau lingkingan Anda bisa mengetahui bahwa Anda membua les privat, yang Anda lakukan dimulai dengan melakukan penawaran door to door. Anda berkunjung kerumah-rumah di sekitar Anda untuk mengajak anak-anaknya supaya mau untuk belajar dirumah Anda. Supaya anak-anak betah belajar dirumah Anda sebaiknya tempat untuk belajar didesain senyaman mungkin.

Mungkin untuk tahap awal alangkah baiknya Anda jangan menetapkan tarif terlebih dahulu. Anggap saja sebagai sarana untuk melatih kemampuan yang sudah didapat dalam anda berkuliah. Sekaligus itung-itung beramal ilmu yang bermanfaat untuk anak-anak yang Anda ajari.

Toh jika Anda mengajar anak-anak dengan ikhlas dan bisa berdampak positif bagi anak-anak dilingkungan sekitar, para tetangga pasti tidak segan segan untuk memberikan imbalan yang setimpal kepada Anda karena sudah mengajar anak-anak mereka bisa menjadi lebih baik.

Jika Anda merintis dengan hati ikhlas, kelak jika nama Anda sudah terkenal (dalam mengajar bagus dan bisa bermanfaat bagi anak didik) maka bisa dipastikan uang yang akan menghampiri Anda, mungkin bayak orang tua yang akan mendaftarkan anak-anaknya untuk les privat ditempat Anda.

Anda bisa membayangkan jika orang tua anak memberikan imbalan 500 ribu, misalkan anak yang Anda ajar ada 10. Anda sudah bisa membayangkan berapa hasil yang Anda dapat. Jikan Anda menguasai komputer dan bahasa asing, Anda juga bisa membuka les komputer dan bahasa asing. Tentu hasil yang didapat juga akan lebih.

5. Influencer

Seorang mahasiswa juga bisa menjadi influencer, menjadi influencer bagi mahasiswa merupakan bisnis yang menjajikan. Bisnis yang satu ini memang cukup mudah untuk dilakukan, selain cukup mudah menjalankan bisnis ini juga tidak memerlukan modal. Anda bisa mengandalkan media sosial instagran untuk memulai bisnis ini.

Yang perlu Anda lakukan haya upload vidio dan foto yang unik yang bisa menarik orang untuk memfollow. Semakin banyak follower semakin bagus. Semakin banyak follower bisnis influencer semakin besar peluangnya, tawaran endorsement juga semakin banyak, penghsailan juga semakin banyak juga. Pendapatan bahkan bisa mencapai puluhan juta jika endorsement sudah terkenal.

Baca juga: Analisis Modal Usaha Tahu Bulat yang Menguntungkan

6. Pet Grooming

Jasa perawtan hewan (pet grooming) peliharaan saat ini semakin digandrungi di kalangan pecinta hewan. Karena kesibukanya banyak pecinta hewan yang tidak ada waktu untuk merawat hewan peliharaannya bahkan hanya untuk mengajak jalan-jalan.

peluang ini bisa Anda manfaatkan untuk ladang penghasilan tambahan terutama Anda yang menyukai hewan. Cobalah merintis bisnis ini dengan teman sesama penyuka hewan peliharaan. Rata-rata tarif untuk jasa pet grooming berkisar 50 sampai 100 ribu per jam. Untuk seorang mahasiswa penghasilan tersebut cukup lumayan besar.

7. Shoes Cleaning

Dikalangan mahasiswa sekarang sudah banyak yang mengunakan sepatu sneakers (sepatu bermerek) yang harganya tidak bisa dibilang murah. Peluang bisnis shoes cleaning ini bisa dicoba oleh mahasiswa. Kebanyakan pemilik sepatu bermerek akan menyerahkan urusan cuci-mencuci pada jasa shoes cleaning.

Disela-sela jam kuliah mahasiswa bisa menjalankan peluang bisnis ini tanpa harus menggangu kulianya. Saat ini untuk mendapatkan kebutuhan yang digunakan untuk memulai bisnis shoes cleaning juga sangat gampang.

Terutama pada sabun, saat ini sudah banyak peracik-peracik sabun yang khusus untuk sabun sepatu. Harganyapun tidak terlalu mahal karena bukan produk yang di import.

Anda juga bisa menjual sabun khusus untuk pembersih sepatu, siapa tau ada yang mengiginkanya ‘hehe,,,. Anda jadi mendapat dua keuntungan, dari jasa dan dari keuntungan jualan pembersih.

8. Youtuber

Menjadi seorang youtuber adalah peluang bisnis yang digandrungi oleh para mahasiswa diera sekarang ini. Banyak para mahasiswa yang mulai mencoba menekuni bisnis menjadi seorang youtuber. Untuk menjadi seorang youtuber tidak membutuhkan modal yang besar, cukup menggunakan smartphone untuk membuat konten vidio yang unik itu sudah cukup.

Sudah terbukti menjadi seorang youtuber bisa menghasilkan puluhan juta bahkan bisa lebih. Sebagai contoh nama berikut Atta halilintar dan Ria ricis mereka juga memulai menjadi youtuber semenjak masih mahasiswa. Hasil yang mereka dapat juga tidak lepas dari kerja keras mereka pada awal membangun chanelnya.

Karena kerja keras dan ketekunanya dalam membuat vidio yang menghibur, sekarang mereka menjadi seorang jutawan. Semua itu mereka dapatkan darihasil monetisasi chanel youtubenya. Semakin banyak subscribe dan semakin banyak yang menonton vidionya, maka semakin banyak juga pendapatanya.

Jadi…? Apakah Anda ada yang berminat untuk mengikuti jejak seperti mereka…?

9. Jual Beli Buku Bekas

Buku pedoman perkuliahan memang sangat dibutuhkan bagi seorang mahasiswa, tetapi sebagian dari mereka merasa keberatan untuk membeli buku tersebut yang baru karena harganya yang relative terlalu mahal. Hal ini justru bisa menjadi peluang bisnis bagi Anda, dengan menjual macam-macam buku kuliah bekas yang masih bisa digunakan dengan harga yang relative lebih murah.

Cari buku yang berhubungan dengan perkuliahan dari pengepul atau teman yang sudah tidak memutuhkanya lalu Anda beli. Kemudian Anda jual lagi kepada mahasiswa yang membutuhkanya dengan harga yang murah yang penting sudah mendapat untung (itung-itung sambil beramal ‘hehe,,,). Disela-sela waktu luang kuliah dari pada menganggur bisa Anda gunakan dengan mencoba bisnis antar barang.

modal yang dibutuhkan cukuplah dengan mempunyai sepada motor dan hapal lokasi di sekitar. Mulailah dengan daerah sekitar kampus terlebihdahulu, tawari teman-teman Anda apakah ada yang membutuhkan jasa antar barang. Ajak teman-teman Anda agar memiliki personil yang banyak, supaya ketika ada banyak permintaan Anda tidak keteter (kerepotan).

Baca juga: Usaha Rumahan yang Tidak Ada Matinya

10. Dropshipper

Bisnis yang saya rasa banyak disukai aleh banyak mahasiswa adalah bisnis dropship. Bisnis drophip menurut saya (penuli) bisnis yang samasekali tidak membutuhkan modal dan tingkat kerugianya paling sedikit. Hal itulah yang mungkin menjadi faktor, kenapa bisnis dropshiper menjadi primadona dikalangan mahasiswa. Bisnis ini Anda hanya menawarkan produk orang lain, dan ketika produk itu laku Anda akan mendapatkan keuntungan.

Tips supaya sukses menjadi dropshiper:

Supaya menjadi dropshiper sukses Anda harus menentukan produk apa yang akan Anda jual sebagai dropship. Anda harus jeli melihat pasar, produk apa yang sekarang lagi buming dan tren yang laku di pasaran. Dengan mengetahui produk yang sedang tren maka produk dropship Anda akan cepat laku.

Mencari Suplayer yang mau di ajak kerjasama. Suplayer yang bisa pengiriman barangya tepat waktu itu juga mempengaruhi pelanggan Anda. Jangan sampai Anda sudah banyak memiliki pelanggan tetapi suplayer Anda kurang Suport dalam hal pengiriman.

Terus bagaimana pasarnya? Untuk saat ini Anda sudah tidak perlu bingung-bingung lagi. Anda cukup menggunakan media sosial (seperti Facebook, Instragram, Twitter, dll) untuk memasarkan produk dropship Anda. Media sosial adalah alat promosi yang sangat ampuh untuk mempromosikan produk dropship Anda. Sudah banyak cerita mahasiswa yang sukses menekuni bisnis dropship.

Itulah beberapa jenis bisnis yang bisa dijalankan oleh seorang mahasiswa. Pilihlah sesuai dengan minat dan bakat Anda. Siapa bilang anak muda tidak bisa sukses.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News.

Recommended By The Author

Peluang Usaha Bisnis Jajanan Anak sekolah dan Tips Mencari Lokasi Setrategis

Peluang Usaha Bisnis Mainan yang Sangat Menguntungkan

Peluang Usaha Toko sembako yang Sangat Menguntungkan

Nama Usaha Yang Bagus Dan Artinya

Peluang Usaha Toko Plastik dan Bahan Kue Usaha Masa Depan